Kukuhkan Jetro sebagai Camat Sipora Utara. Bupati Rinto Wardana Pesan Jadilah Camat yang Bijak.
![]() |
| Bupati Mentawai Rinto Wardana saat menyematkan tanda pangkat kepada Jetro, S.Th., M.Ec.Dev sebagai camat Sipora Utara, pada acara pengukuhan Camat Sipora Utara, Kamis malam (6/11-2025) |
Pengukuhan yang dilaksanakan di aula Kantor Camat Sipora Utara didahului
dengan acara penyambutan secara adat Mentawai Pusikkairaat, tradisi pengalungan
inu berupa kalung yang terbuat dari manik-manik kepada Bupati Mentawai dan
rombongan tamu kehormatan, kemudian dilanjutkan dengan pertunjukan tari tradisi
“ Turuk Laggai “ yang dibawakan oleh para pelajar.
Rinto Wardana pada amanatnya seusai melakukan pengukuhan menekankan agar
camat yang baru dikukuhkan dapat menjalankan tugas dengan baik dan menjadi
seorang pemimpin yang bijak.
![]() |
| Bupati Mentawai Rinto Wardana saat memberikan amanat pada acara pengukuhan Camat Sipora utara |
Rinto juga menegaskan harapannya agar camat Sipora Utara dapat
bekerjasama dengan para kepala desa secara baik demi kepentingan masyarakat
banyak.
Rinto menyebutkan pengukuhan Jetro sebagai Camat Sipora Utara yang
menggantikan Camat lama Marsen, S.Sos.,M.M yang saat ini ditugaskan pada Dinas Sosial,
Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak
(Dinsos P3A) merupakan rotasi jabatan yang wajar sebagai penyegaran agar tidak
terjadi stagnan pada satu jabatan di jajaran pejabat di lingkup pemkab
Mentawai. (MD)


.jpeg)


