Pj. Bupati Apreasiasi Kinerja KPU Mentawai dalam Persiapan Pesta Demokrasi Pilkada Serentak 2024
" Kami pemerintah daerah apresiasi yang sebesar besarnya, Pak Bupati berpesan kepada kita bahwa ini adalah acara yang sangat baik yang dilaksanakan oleh KPU bukan hanya untuk mengajak untuk hidup sehat dan berolahraga tetapi juga dalam rangka mengajak masyarakat untuk mengingatkan bahwa kita sedang mengikuti acara pesta demokrasi yang akan kita laksanakan pada tanggal 27 november 2024, " Ujar Lahmuddin saat mewakili Pj. Bupati Mentawai pada sambutan pembukaan kegiatan Jalan Sehat bersama Pemkab Mentawai dan masyarakat di Homestay Mapaddegat Sipora Utara, Senin (18/11/)
Menurut Lahmuddin, pemilihan umum adalah pesta demokrasi yang dirayakan dengan bahagia, seperti yang telah disampaikan KPU Mentawai, Pemilihan Gubernur Wakil Gubernur, Bupati Wakil Bupati Mentawai tahun 2024 merupakan pesta bahagia dan pesta sukacita masyarakat Mentawai yang harus dirayakan penuh dengan kebahagiaan, untuk menyambut 27 November 2024 sebagai hari pemilihan.
Lebih lanjut Lahmuddin menyebutkan, tingkat partisipasi pemilih di Mentawai cukup membanggakan, karena menurutnya pada Pilpres dan Pileg lalu tingkat partisipasi mencapai 82 %, hal itu tentu patut dipertahankan untuk pelaksanaan Pilkada serentak pada 27 November 2024 mendatang." tentu kami sangat berharap kedepan masyarakat untuk semua hadir dan bisa mempertahankan partisipasi ini bahkan melebihi. kemudian juga kita secara bersama sama terus menjaga kekompakan, persaudaraan, menjaga persatuan dan kesatuan ini hal politik boleh berbeda tetapi persaudaraan tidak boleh dirusak, harmoni tetap terjaga, " ujarnya
Sementara menyinggung kegiatan jalan sehat yang digelar Pemkab dan KPU Mentawai, Lahmuddin menyebut kegiatan olahraga itu juga merupakan sosialisasi yang dilaksanakan oleh KPU dalam rangka menyukseskan pilkada pada tanggal 27 November 2024.
Dia berharap kegiatan itu bisa meningkatkan kesegaran jasmani agar tetap sehat, karena dengan sehatnya jasmani maka kesehatan rohani juga ikut sehat dan menciptakan semangat kebangsaan bisa terus terpelihara dan terjaga.
Sementara ketua KPU Mentawai, Saudara Halomoan Pardede berharap kepada seluruh masyarakat Kabupaten Kepulauan Mentawai agar pada waktu pencoblosan dapat menyalurkan aspirasinya pada waktu yang ditetapkan.
" sebagaimana kita ketahui bahwa pelaksanaan pemilu serentak pada tahun 2024 sudah semakin dekat yaitu menuju tanggal 27 November 2024 tinggal 9 hari lagi, 9 hari ini adalah waktu yang semakin dekat untuk kita bisa melaksanakan dan menggunakan hak pilih bebas dari politik sara, money politik dan semoga Pilkada di Kabupaten Kepulauan Mentawai berjalan dengan baik, secara bermartabat untuk negeri,'' Pungkasnya. {Md}.
Posting Komentar